Panduan Magang MBKM

Magang berbasis MBKM (Merdeka Belajar Kampus Merdeka) merupakan program magang/ praktik kerja yang dapat ditempuh oleh mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi yang telah menyelesaikan perkuliahan minimal semester 5. Program ini merupakan bentuk kerjasama universitas dengan industri guna memberikan pembelajaran mandiri.Program magang adalah suatu kegiatan dari mahasiswa untuk menerapkan pengetahuan, sikap, ketrampilan umum dan khusus di tempat kerja. Durasi magang ini paling singkat 6 bulan dan dapat diperpanjang sesuai dengan ketentuan atau perjanjian antara institusi asal dengan Tempat Kerja Magang.